Buka Lomba Cerdas Qur’an Padang TV Tingkat SD dan SMP, ini harapan Yota Balad

0

PARIAMAN, Sumbartodaynews.com — Buka Lomba Cerdas Qur’an Padang TV Tingkat SD dan SMP, ini harapan Yota Balad. Wali Kota Pariaman yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota Pariaman, Yota Balad, Buka Lomba Cerdas Qur’an Tingkat SD dan SMP sederajat tingkat Kota Pariaman, yang dihelat oleh Padang TV, bertempat di Balairung rumah dinas walikota, Kelurahan Kampung Jawa II, Kecamatan Pariaman Tengah, Senin (5/9).

Untuk Lomba Cerdas Qur’an Tingkat SD dan SMP sederajat yang digelar oleh Padang TV ini, untuk Kota Pariaman adalah Kabupaten/Kota yang kelima, dimulai dari Kota Padang, Kabupaten 50 Kota, Kota Payakumbuh, Kota Sawahlunto dan kali ini di Kota Pariaman, dan puncaknya nanti para pemenang di tiap Kabupaten/Kota akan bertarung untuk tingkat Provinsi Sumatera Barat.

Menurut Yota Balad, kegiatan Lomba Cerdas Qur’an ini, sangat positif dalam rangka membumikan Al-Quran di Kota Pariaman. Selain memotivasi siswa dan guru untuk semakin giat mempelajari Al Quran, juga akan membawa berkah tersendiri bagi daerah.

“Lomba Cerdas Qur’an ini sangat baik sekali untuk membentuk generasi yang Qurani, apalagi penampilan anak-anak dan penguasaan Al Quran yang ikut juga sangat baik, karena semakin banyak hafalan yang didapat, maka anak kita semakin cerdas, karena saat ini, tidak hanya kepintaran saja yang dibutuhkan, tetapi juga akhlak dan attitude dari generasi muda kita,” ujarnya.

Yota Balad juga menuturkan dengan semakin banyak anak-anak kita yang hafal Al Qur’an, maka semakin banyak keberkahan yang diturunkan kepada daerah dan bangsa kita, dan dirinya memberikan apresiasi kepada Padang TV, yang sukses menggelar Lomba Cerdas Qur’an ini, ucapnya.

“Event Cerdas Qur’an yang digelar Padang TV ini, wajib kita dukung dan kita gelar secara berkelanjutan, kalau bisa jangan hanya setahun sekali, kalau bisa per triwulan, karena ini sebagai ajang bagi penghafal Qur’an atau hafiz, untuk mengaktualisasikan diri dan ajang silaturahmi bagi hafiz dan guru-guru Agama,” tukasnya.

Lomba Cerdas Quran merupakan ajang kompetisi bagi penghafal Qur’an atau hafiz di sekolah yang dikemas dalam bentuk cerdas cermat. Untuk Tahun 2021 kemaren, yang menjadi pemuncak di tingkat Provinsi Sumbar di raih oleh Kota Pariaman, yang diraih oleh SD IT Mutiara.

“Kami juga menantang Dinas Pendidikan Kota Pariaman, untuk menjadikan SD Negeri yang ada, untuk dapat sejajar pembelajaran dan pendidikan Al Qur’an yang dilakukan di SD IT, juga dapat diterapkan di SD-SD Negeri yang ada di Kota Pariaman,” terangnya.

Yota Balad juga mengucapkan kegiatan ini, dapat memotivasi generasi usia sekolah untuk mencintai Al Qur’an, gemar membacanya, menghafal dan mengamalkan makna yang terkandung di dalamnya, dan yang terpenting ajang ini bukan siapa yang menang atau kalah, tetapi siapa yang terbaik hafalanya, sehingga kedepan, mereka yang belum menang, dapat belajar lebih giat lagi, ulasnya mengakhiri.

Acara ini terlaksana berkat kerjasama Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Pariaman dengan Padang TV, dan dihadiri oleh Kepala Dispora Kota Pariaman, Kanderi, bersama Kabid Dikdas, Yurnal, Perwakilan Bank Nagari Pariaman, dan jajaran Padang TV, serta para kepala sekolah SD dan SMP sederajat beserta peserta yang ikut dalam Lomba Cerdas Qur’an Tahun 2022 ini.

Rosmaneli/hms

 

Bagikan

Tinggalkan Balasan