Kapolri Hadiri Konferensi Polwan Internasional  (IAWP) 2021.

0

Labuan Bajo, SumbartodaynewsKapolri Hadiri Konferensi Polwan Internasional  (IAWP) 2021. Kapolri Jenderal Polisi, Listyo Sigit Prabowo telah tiba di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat (Mabar), Provinsi NTT pada hari Jumat sore, 6 November 2021.

Kegiatan yang akan dilakukan salah satunya untuk membuka secara resmi Konferensi Polwan Internasional (IAWP) yang ke 58 dimana Indonesia menjadi Tuan Rumah pertama kali sejak IAWP berdiri pada tahun 1915.

Adapun tema yang di angkat dalam konferensi IAWP tahun ini adalah “Women at The Center Stage of Policing”
Konferensi ini dihadiri oleh 691 peserta luring dan daring dari 38 negara seperti Asia, Australia, Eropa, Afrika, Timur Tengah, serta 8 organisasi Internasional.

Konferensi ini merupakan konferensi dengan konsep HYBRID pertama dalam sejarah IAWP, sehingga dapat dihadiri oleh peserta melalui platform daring maupun luring.

Yuskendri/hms

Tinggalkan Balasan