Ketua DPRD Dharmasraya Menghadiri Verifikasi Penghargaan Dwi Praja Nugraha
Ketua DPRD Dharmasraya Sekaligus Wakil Ketua Umum DPN ADKASI Hadiri Verifikasi Penghargaan Dwi Praja Nugraha
Dharmasraya , Sumbartodaynews.com — Ketua DPRD Kabupaten Dharmasraya Pariyanto,S.H sekaligus Wakil Ketua Asosiasi DPRD Kabupaten Seluruh Indonesia (ADKASI) sangat mendukung kegiatan verifikasi terkait usulan bupati ini sebagai upaya untuk meningkatkan pendidikan di Kabupaten Dharmasraya.
Kegiatan verifikasi ini di buka oleh Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan, serta Ketua PGRI Sumbar Drs.Darmalis,M.Pd, Forkopimda, Sekretaris Daerah Adlisman,S.Sos,M.Si dan kepala OPD. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Lantai II, Kantor Bupati Dharmasraya. Rabu, 16/11/2022.
Dalam pembukaan, Bupati Dharmasraya selaku Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) memaparkan dukungan Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Dharmasraya terhadap dunia pendidikan sekaligus pemenuhan indikator untuk penghargaan Dwi Praja Nugraha dari PB PGRI
Penilaian yang dilakukan oleh PB PGRI ini selain menyisahkan beberapa indikator, Bupati Dharmasraya juga mengemukakan kepedulian terhadap guru-guru dengan memberi fasilitas seperti kendaraan dan kantor dalam mendukung kinerja dilapangan.
Sementara itu, Pengurus PB PGRI Euis Karwat mengatakan Anugerah Dwi Praja Nugraha PB PGRI adalah kegiatan rutin yang sudah dilaksanakan setiap tahun dalam rangka komitmen bersama memajukan pendidikan .
Dengan adanya verifikasi ini, Ketua DPRD Kabupaten Dharmasraya berharap agar Penghargaan Dwi Praja Nugraha layak diterima oleh Kabupaten Dharmasraya. Sebab dengan adanya penghargaan tentu akan meningkatkan kualitas dan semangat mengajar bagi tenaga pendidik yang ada di Kabupaten Dharmasraya.
” Semoga usulan Penghargaan Dwi Praja Nugraha dapat kita raih seperti yang kita inginkan,” tutur Pariyanto,S.H
Sonia Chaniago