Pelantikan Pengurus Baru IMA PASBAR: Fokus Aksi Sosial dan Advokasi

BUKITTINGGI, SUMBAR TODAYNEWS –Seorang mahasiswa semester 5 jurusan Hukum Tata Negara dari UIN Bukittinggi, Alfan Arif, terpilih sebagai Ketua Ikatan Mahasiswa (IMA) Pasaman Barat Kota Bukittinggi dalam Musyawarah Besar (Mubes) yang berlangsung Minggu, 11 November 2024.
Pelantikan ini mencakup seluruh jajaran pengurus IMA PASBAR baru yang diharapkan akan membawa IMA PASBAR menuju langkah-langkah konkret dalam memperkuat solidaritas dan aksi sosial di kalangan mahasiswa perantau Pasaman Barat. Dengan kepemimpinan yang baru, diharapkan IMA PASBAR dapat lebih aktif dalam mengadvokasi kepentingan dan kebutuhan anggotanya serta memberikan kontribusi positif bagi masyarakat sekitar.
Pelantikan ini berbeda dari tahun lalu yang dilaksanakan di gedung MUI Kota Bukittinggi. Kali ini, pelantikan diadakan di kantor lurah karena keterbatasan dana kas IMA PASBAR. Dana untuk acara ini diperoleh dari sumbangan para donatur dan iuran anggota pengurus yang peduli terhadap keberlangsungan organisasi.

Acara pelantikan ini juga dihadiri oleh para pembina IMA PASBAR Kota Bukittinggi, antara lain Babin Kamtibmas M. Irwan Agus, S.H. yang merupakan seorang anggota Polri, Syafri Yuneldi, S.H. Pengacara kondang di Kota Bukittinggi dan juga pemimpin redaksi di berbagai media online. Selain itu, hadir pula Gonzales, S.ThI, M.A. yang berprofesi sebagai dosen dan ustadz terkenal di Kota Bukittinggi, serta Amde Apri Nasution yang merupakan seorang pedagang kelontong dan juga dewan redaksi di salah satu media online.
Jajaran pengurus baru Ikatan Mahasiswa Pasaman Barat di Bukittinggi telah dilantik dan diambil sumpah untuk menjalankan organisasi. Mereka terpilih dalam Musyawarah Besar (Mubes) yang berlangsung baru-baru ini, terdiri dari mahasiswa aktif dari berbagai kampus seperti UIN Bukittinggi dan AMIK. Ketua terpilih menyampaikan program kerja jangka panjang untuk merangkul semua mahasiswa Pasaman Barat di Bukittinggi guna mempererat silaturahmi dan mendukung komunikasi untuk pergerakan sosial di antara mereka.
Dalam pidato pertamanya, Alfan Arif menegaskan, “Saya berkomitmen untuk menjalin silaturahmi antar mahasiswa asal Pasaman Barat yang melanjutkan studi di berbagai kampus di Bukittinggi, Kami berencana memfasilitasi komunikasi antar perantau serta mendorong gerakan sosial yang membawa dampak positif bagi masyarakat. Program kerja jangka panjang ini diharapkan dapat menciptakan jaringan yang solid di antara mahasiswa.” ungkap Alfan
Irwan Agus SH, dalam sambutannya, mengingatkan mahasiswa untuk menjauhi narkoba serta menjauhkan diri dari hal-hal negatif. Ia juga menawarkan bantuan bagi mahasiswa yang mengalami kesulitan, seraya memohon doa restu karena ia berencana melanjutkan pendidikan di Sekolah Perwira di Sukabumi.
Pembina IMA PASBAR Kota Bukittinggi, Syafri Yuneldi SH, dalam pidatonya menyampaikan rasa kagumnya terhadap organisasi IMA PASBAR. Syafri menegaskan pentingnya peran mahasiswa Pasaman Barat di Bukittinggi untuk tampil aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan berani mengkritisi kebijakan pemerintah, baik Pemerintah Daerah Pasaman Barat maupun Bukittinggi. Menurutnya, mahasiswa harus berani menyampaikan kritik yang konstruktif terhadap pemerintah. Sebagai Pemimpin Redaksi beberapa media online, Syafri juga mengajak mahasiswa untuk berkontribusi sebagai jurnalis di medianya, sehingga mereka dapat mengisi waktu luang di kampus dengan kegiatan yang produktif.
Syafri menyoroti adanya penyimpangan di Pasaman Barat, khususnya terkait maraknya tambang emas ilegal. Ia mendorong mahasiswa untuk berani bergerak dan mengkritisi kebijakan pemerintah daerah. “Walaupun Bupati lama yang mencalonkan jadi Bupati kembali saat debat Calon Bupati kemaren mengatakan tidak ada yang ilegal-ilegal di Pasaman Barat.Padahal di Media Online juga sudah ada banyak berita terdengar,” ungkap Syafri di akhir pidatonya.
(Tim)